Cara Membaca atau Melihat Tabel F dengan Excel

Portal-Statistik | Sebenarnya mengenai tabel F ini saya sudah posting beberapa bulan yang lalu, bagaimana cara membaca dan melihat nilai F tabel, namun beberapa teman kita masih banyak yang mengalami masalah dan bingung bagaimana jika dalam tabel F yang kita miliki tidak tersedia, maksud saya adalah ketika sampel dari pengujian hipotesis yang dilakukan dalam jumlah besar misalnya sampai 100, 200 dan sebagainya sehingga dalam tabel F yang kita punya tidak tersedia lagi derajat bebasnya. Beberapa dari kita masih ada yang bingung bagaimana solusinya jika dalam tabel F yang kita punya tidak tersedia derajat bebas yang besar seperti itu.

Alternatif yang dapat teman-teman lakukan adalah dengan menggunakan Microsoft Excel. MS Excel dapat memungkinkan teman-teman untuk melihat dan menemukan nilai F tabel dengan berapapun derajat bebas dan alpha yang digunakan tanpa harus susah payah bongkar-bongkar tabel.

Baik, Sebelum menunjukkan caranya, terlebih dahulu saya akan review sedikit tentang cara membaca tabel F tersebut.

Rumusnya mencari F tabel adalah sebagai berikut :

df1 = k -1 

df2 = n – k 

Dimana :
k : adalah jumlah variabel (bebas + terikat)
n : adalah jumlah observasi/sampel pembentuk regresi.

Contoh.
Kita menggunakan study kasus yang ada disini,  dipostingan saya tentang Analisis Regresi Linear Berganda Dengan SPSS.
Pada studi kasus tersebut kita melihat bahwa jumlah variabel bebas/independent adalah 3 dan jumlah variabel terikat/dependent adalah 1.
berdasarkan rumus dereajat bebas diatas didapatkan
df1 = 4-1 = 3
df2 = 38-4 = 34
Sehingga bisa kita lihat dalam tabel seperti ini.

Oke mari kita mulai.
Silahkan buka MS. Excel yang teman-teman miliki.
Masukkan formula ini kedalam cell MS Excel
=FINV((probability, deg_freedom1, deg_freedom2)

Saya berikan contohnya.
Saya mempunyai jumlah observasi/sampel sebanyak 200. (n=200)
Jumlah Variabel Independent = 5 dan Jumlah variabel Dependent = 1
alpha = 0.05

Sehingga.
df1 = k-1 = 6-1 = 5
df2 = n-k = 200-6 = 154


Baca juga postingan: Cara Membaca atau Melihat Tabel F
Demikian, postingan tentang Cara Membaca atau Melihat Tabel F, jika ada yang kurang jelas silahkan ditanyakan melalui form komentar.
Terimakasih
HAVE FUN.
Tag : Excel
3 Komentar untuk "Cara Membaca atau Melihat Tabel F dengan Excel"

mencari variabel bebas dan terikatnya gmn ya ?

mas punten, ini df2 = n-k = 200-6 = 154 (?) ini aku yang salah liat apa perhitungannya yang gimana mas? *194

Iron Man 2, Sega - Titanium Banger - Titanium Arts
Iron Man 2: Sega. Sega. Description; Reviews (0). titanium apple watch Product image. This microtouch titanium trim as seen on tv is a complete product information and 2018 ford fusion hybrid titanium is only titanium easy flux 125 amp welder visible to can titanium rings be resized the owner of this item.

Silahkan tinggalkan komentar, kritik, maupun saran dari sobat blogger tentang apa yang sobat rasakan setelah mengunjungi blog ini.

Back To Top